Rabu, 13 Januari 2010

Ferrara Pasti Dipecat

TURIN - Luciano Moggi ikut mengomentari isu pemecatan pelatih Juventus Ciro Ferrara. Menurutnya, sang allenatore pasti dipecat.

Bukan bermaksud menyerang Ferrara, Moggi hanya mencoba mengutarakan pendapatnya. Justru, manejemen Bianconeri yang kebakaran jenggot mendengar perkataan tersangka utama skandal Calciopoli tersebut.

“Ferarra tidak akan bertahan lama, tapi itu bukan salahnya,” ujar Moggi. Mantan pemain Napoli itu hanya jadi 'kambing hitam'.

Lagi-lagi Moggi menyalahkan kebijakan transfer La Vecchia Signora. Dia menilai Juventus telah salah langkah dan Ferrara menjadi korbannya.

“saya selalu bilang bahwa tim besar harus mendatangkan pemain sekaliber Diego Maradona. Hanya tipikal macam itu yang bisa memberikan solusi dalam permainan,” tandas Moggi lagi.

“Diego Ribas dan Felipe Melo? Mereka adalah kesalahan yang dibuat orang lain, bukan Ferrara,” ketusnya lagi seperti dikutip Football Italia, Rabu (13/1/2010).

Untuk pengganti Ferrara nantinya, Moggi sepakat menunjuk nama Guus Hiddink. “Dia akan segera datang. Tapi, Hiddink akan menemui banyak kesulitan.

bola.okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar